Ahnand dan Aiman siswa SMK MU, Pemuda asal Karangwangi Kec. Depok lolos menjadi bagian tim Sepak Bola Persik Kediri U-18

Ahnand dan Aiman siswa SMK MU, Pemuda asal Karangwangi Kec. Depok lolos menjadi bagian tim Sepak Bola Persik Kediri U-18

 SMK emyu – Rasa bangga dari kami tim kejuruan TJKT juga seluruh tenaga pendidik dan pendidik SMK Manbaul Ulum Cirebon ditujukan kepada 2 siswa SMK Manbaul Ulum Cirebon yang berhasil lolos dan resmi bergabung dengan EPA Persik Kediri U-18. Dan 2 siswa ini bernama Aiman Gandra Al Islamy kelahiran 19 Februari 2006 dan Ahndand Syaeful Bahri kelahiran 1 Februari 2006. Mereka berasal dari desa Karangwangi, Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon Jawa Barat.

 

AIMAN

Aiman merupakan siswa SMK Manbaul Ulum kejuruan Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi kelas XII TJKT 5. Walaupun ia sedang melaksanakaan Praktik Kerja Lapangan, kami dari civitas SMK Manbaul Ulum tidak akan menyia-nyiakan kesempatan mereka berdua untuk meraih bintang.

 

AHNAND

Ahnand juga merupakan siswa SMK Manbaul Ulum Cirebon kejuruan Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi kelas XI TJKT 4. Ahnand memang masih duduk di bangku kelas 11, dan masih banyak persiapan untuk melaksanakan Praktik Kerja Lapangan, namun tetap kami civitas SMK Manbaul Ulum akan melakukan hal yang sama seperti Aiman.

Semoga harapan mereka berdua terlaksana yaitu menjadi pemain di Timnas Indonesia, suatu saat nanti. Dengan adanya tokoh anak muda seperti mereka yang pasti akan menjadikan contoh kepada siswa-siswi SMK MU dan pemuda-pemudi di Cirebon.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like