Referensi Model Baju Anak Wanita
Cara memilih Merk Baju Anak Perempuan
Saat ini, berbagai macam model dan corak dari baju anak perempuan banyak dijual secara online. Nah, agar bisa menemukan produk yang tepat sesuai kebutuhan putri tercinta, Anda perlu memperhatikan empat poin berikut ini. Pastikan untuk membacanya dengan saksama!
Jika ingin mendapatkan baju yang nyaman, Anda perlu mengenali karakteristik bahannya terlebih dahulu. Terlebih, saat ini bahan untuk membuat baju anak perempuan sudah banyak macamnya. Mari simak pembahasannya berikut ini.
- Katun
Baju anak perempuan berbahan katun lebih banyak dijumpai di pasaran. Tentunya hal ini karena karakteristik katun yang nyaman, lembut, dan adem ketika dipakai. Putri Anda dapat memakainya seharian dengan nyaman tanpa takut gerah.
- Rayon
Bahan rayon adalah bahan kedua populer setelah bahan katun. Rayon banyak digemari karena bahannya yang tidak mudah kusut, serta teksturnya yang halus dan lembut. Karakter kain rayon yang adem cocok sekali digunakan oleh anak-anak yang aktif bergerak.
- Satin
Baju berbahan satin yang glossy akan membuat look anak Anda terlihat lebih elegan dan classy. Bahan ini sangat cocok untuk membuat gaun anak untuk dikenakan pada acara spesial. Lihat ranking produk
Ketika akan menghadiri pesta atau kondangan, pilihkan dress dengan detail dan model yang menawan untuk si buah hati. Dress berpotongan A-line dengan detail pita atau tali di pinggang akan membuat penampilan putri tercinta makin cantik dan adorable.
Untuk momen Lebaran, Anda bisa memilih baju model gamis dengan setelan kerudung yang ditambahkan renda. Sementara, jika akan merayakan Imlek, pilih saja baju cheongsam dengan potongan khas pakaian perempuan Cina. Alhasil, momen spesial pun makin berkesan bagi mereka.