Pengaruh Kunyit Asam pada Nyeri Haid (Dismenore)

Pengaruh Kunyit Asam pada Nyeri Haid (Dismenore)

Kunyit merupakan rempah/ obat tradisional yang kaya akan manfaat. Selain digunakan untuk bumbu dapur, kunyit juga merupakan salah satu obat tradisional yang telah banyak digunakan sejak dahulu oleh masyarakat untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan salah satunya yaitu nyeri haid/ dismenore.

Apa itu dismenore?

Dysmenorrhea atau dismenore dalam bahasa indonesia berarti nyeri pada saat menstruasi. Para wanita pasti sudah tidak asing lagi dengan nyeri pada saat haid, keadaan ini dapat berupa kram pada perut yang menyakitkan. Dismenore diklasifikasikan menjadi 2 (dua) yaitu:
1. Dismenore primer
Pada kondisi ini, nyeri haid tidak disebabkan oleh organ reproduksi melainkan karena adanya peningkatan dari hormon prostaglandin, yang diproduksi pada lapisan dari rahim. Akibat peningkatan hormon tersebut maka dapat memicu kontraksi dari uterus atau rahim. Keadaan inilah yang menyebabkan terjadinya nyeri pada saat menstruasi.
2. Dismenore sekunder
Pada kondisi ini, nyeri haid disebabkan karena adanya masalah pada organ reproduksi wanita. Dismenore sekunder sebenarnya juga dapat disebabkan oleh hormon prostaglandin namun, disertai dengan adanya patologi panggul. Selain itu, dismenore sekunder juga dapat terjadi karena beberapa faktor seperti endometriosis, penyakit radang panggul, kista dan tumor ovarium, stenosis atau oklusi serviks, adenimoisis, ribroid, polip rahim, adhesi intrauterin, malformasi kongenital, alat kontrasepsi intrauterine atau dalam rahim, sindrom kemacetan panggul, septum vagina melintang, serta sindrom allen-master.
 
Apa pengaruh kunyit asam pada nyeri haid?
Secara alamiah, minuman kunyit asam memiliki kandungan bahan aktif kurkumin yang berfungsi sebagai analgetika, antipiretika, dan antiinflamasi. Banyak sekali penelitian yang menjelaskan bahwa kandungan kurkumin pada kunyit dan antosianin pada asam jawa akan menghambat reaksi cyclooxygenase (COX-2) sehingga dapat menghambat atau mengurangi terjadinya inflamasi dan akan mengurangi kontraksi uterus yang menyebabkan terjadinya reaksi nyeri pada saat menstruasi.
 
Penjelasan tersebut diatas merupakan penjelasan mengenai pengaruh mengkonsumsi kunyit asam pada nyeri haid (dismenore). Semoga artikel ini dapat membantu!
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like