Ingin dapat beasiswa untuk kuliah? Yuk, simak cara mendapatkan beasiswa kuliah bagi pelajar SMA, SMK, SLTA sederajat!
Siapa nih, yang berencana kuliah jalur beasiswa? Seperti yang kita tahu, beasiswa adalah bantuan berupa biaya yang ditujukan kepada perseorangan untuk keberlangsungan Pendidikan. Dari pengertian tersebut, dapat disimpulkan bahwa beasiswa sangat bermanfaat karna seorang pelajar dapat mengikuti kegiatan belajar di jenjang di S1 dengan biaya yang lebih ringan. Menarik ya? Apa saja sih yang di perlu dilakukan untuk lolos beasiswa?
- Perbanyak informasi beasiswa
Jika kamu serius mengejar beasiswa kuliah, jangan malas untuk mencari tahu ya! Kamu bisa menanyakan seputar beasiswa langsung kepada pihak sekolah, kampus tujuanmu, internet, teman, keluarga, dan relasi lain yang sudah berpengalaman
- Pahami jenis beasiswa yang kamu incar
Kenapa harus memahami beasiswa yang diinginkan? Karna beasiswa banyak macamnya, lho. Dan persyaratan untuk tiap beasiswa berbeda-beda. Misalnya saja untuk mendapatkan beasiswa akademik, calon mahasiswa/i harus memastikan angka nilai rapor/NEM diatas persyaratan minimal
- Dapatkan pengalaman yang relevan
Memiliki pengalaman berorganisasi semasa sekolah bisa membantu kamu untuk mendapatkan beasiswa kuliah secara gratis juga. Meskipun ini bukan jadi penilaian tertinggi dalam mendapatkan beasiswa gratis, tapi pengalaman kamu bisa menjadi pertimbangan sendiri dan nilai tambah bagi pihak yang akan memberikanmu beasiswa!
- Tingkatkan prestasi akademik
Meningkatkan prestasi selama di bangku SMA adalah keputusan yang sangat baik. Karna semakin bagus pencapaianmu, semakin besar juga peluangmu untuk mendapatkan beasiswa. Manfaatkan waktumu dengan baik,ya!
- Kuasai Bahasa Inggris dengan baik
Selain menjadi nilai plus, menguasai bahasa inggris dengan baik juga menjadi faktor memperbesar peluangmu mendapatkan beasiswa, terutama bagi yang mengincar beasiswa luar negeri. Umumnya beasiswa kuliah di luar negeri mengharuskan kamu memiliki skor TOEFL yang cukup tinggi, minimal 500. Untuk itulah jika berencana ingin mencari beasiswa kuliah, ada baiknya persiapkan kemampuan bahasa Inggris dari jauh-jauh hari
- Siapkan dokumen/persyaratan yang dibutuhkan
Dibutuhkan kejelian dalam mempersiapkan semua dokumen untuk mengajukan beasiswa. Karna syarat dan dokumen dari setiap beasiswa berbeda beda. Contohnya, dokumen yang dibutuhkan untuk “Beasiswa Penghargaan”, berbeda dengan dokumen untuk “Beasiswa Penelitian”
Beberapa dokumen yang umumnya menjadi persyaratan mendaftar beasiswa antara lain : formulir, surat keterangan tidak mampu, kartu keluarga, KTP, SKCK dan sejenisnya. Untuk lebih menyakinkan bahwa calon penerima beasiswa memiliki prestasi, penyelenggara juga akan meminta bukti sertifikat untuk dilampirkan dalam dokumen persyaratan cara mendapatkan beasiswa kuliah ini.
Begitulah cara yang umumnya ditempuh dalam memenuhi standar untuk mendapatkan beasiswa. Jadi, manfaatkan waktumu sebaik mungkin agar beasiswa mu tercapai ya^^ Semangat bagi pejuang beasiswa!