Produk Kreatif Kewirausahaan Praktek (PKKP) Membuat Sediaan Parfum!
Produk Kreatif Kewirausahaan Praktek (PKKP) merupakan suatu mata pelajaran wajib yang diajarkan bagi siswa/siswi di SMK Manbaul Ulum pada jenjang kelas 11 dan kelas 12. Mata pelajaran ini memberikan wadah dan ruang bagi siswa/siswi untuk dapat mengasah ide, gagasan, dan inovasi untuk dapat berwirausaha.
Di Sekolah Menengah Kejuruan, selain memberi bekal kepada siswa/siswi untuk belajar secara teoritis juga diberikan sarana dan prasarana bagi mereka untuk dapat mengembangkan suatu ide usaha. Pada minggu ini kelas 12 telah membuat suatu produk untuk mereka pasarkan. Dalam satu kelas mereka dibagi menjadi 5 kelompok, masing – masing dari mereka membuat jenis sediaan yang berbeda – beda.
Sebelum membuat sediaan, mereka terlebih dahulu membuat dan merancang suatu proposal usaha mengenai apa yang akan mereka buat. Hal tersebut mencakup dari mulai perencanaan pembuatan produk sampai dengan kalkulasi harga yang akan mereka jual. Harga tersebut mereka hitung berdasarkan dari modal yang mereka keluarkan. Setelah menyusun proposal, mereka mempresentasikan nya kepada guru mata pelajaran. Setelah itu, mereka akan membuat sediaan berdasarkan proposal yang sudah mereka rancang. Di artikel kali ini, kami akan membahas mengenai salah satu produk sediaan yaitu parfum yang telah dibuat oleh siswa/siswi SMK Manbaul Ulum Jurusan Teknologi Farmasi (TFM).
Parfum Aroma (Fragrance Parfume)
Parfum adalah campuran aroma yang dihasilkan dari minyak esensial, alkohol, dan air, digunakan untuk memberikan wangi yang menyenangkan. Selain sebagai produk kecantikan, parfum juga berfungsi sebagai alat ekspresi diri, mencerminkan identitas dan meningkatkan suasana hati. Dengan perkembangan teknologi dan seni pencampuran, parfum kini hadir dalam berbagai jenis aroma, mulai dari yang lembut hingga yang kuat dan maskulin.
Siswa/Siswi Farmasi SMK Manbaul Ulum membuat sediaan parfum spray dengan kombinasi bahan dari minyak essensial, alkohol, dan aqua dest.
Berikut merupakan hasil produk yang mereka buat: